Inilah Manfaat Dahsyat Mendongeng yang Tidak Diketahui Banyak Orang

“Bu, bacakan aku dongeng sebelum tidur.” Permintaan itu kerap muncul saat kita akan menidurkan anak-anak. Meluncurlah dongeng dari mulut kita, anak pun tidur lelap.
Pada kebanyakan kasus, mendongeng itu disampaikan sebatas kebutuhan supaya anak tidur lelap. Anak tidak rewel saat mau tidur. Sebagian besar seperti itu, termasuk saya.

Ternyata, kegiatan ruting mendongeng itu memiliki manfaat dahsyat, bahkan dongeng bisa membentuk karakter anak. Dongeng menentukan masa depan sebuah bangsa. Wah ternyata dongeng memiliki manfaat dan pengaruh yang luar biasa, ya

Apa saja manfaat dongeng, yuk kita simak satu per satu :

1. Menambah kosa kata
Setiap kali seorang Ibu atau Ayah membacakan dongeng pada anak, saat itu pula sang anak belajar hal-hal baru termasuk menambah kosa kata. 

2. Menumbuhkan rasa ingin tahu
Dongeng yang dibacakan merangsang anak untuk bertanya sehingga memunculkan rasa ingin tahu pada anak-anak.

3. Merangsang imajinasi
Dongeng mampu merangsang imajinasi anak, melalui penggambaran tokoh, latar serta alur dongeng yang dibacakan.

4. Menanamkan sifat-sifat baik pada anak
Dongeng dapat menumbuhkan sifat-sifat atau karakter baik pada anak sejak dini. Usia anak yang masih berpikir abstrak membuat dongeng menjadi sarana tepat menanamkan banyak hal baik yang kelak akan menjadi karakternya.

kelas dongeng fabel
Kelas Dongeng Anak @JoeraganArtikel


Lebih dari itu semua, ternyata dongeng memiliki manfaat yang luar biasa dahsyat. Bung Karno berpesan bahwa bangsa Indonesia harus dibangun dengan mendahulukan pembangunan karakter. Bangsa yang memiliki karakter kuat akan menjadi bangsa yang besar, maju, jaya dan bermartabat. Beliau menyampaikan bahwa jika pendidikan karakter tidak dilakukan maka bangsa Indonesia akan menjadi bangsa kuli. Dongeng berperan besar pada masa depan bangsa.

Upaya pembentukan karakter dimulai dengan membacakan dongeng sarat makna. Disampaikan sejak dini, agar anak menerimanya dengan baik. Dongeng bukan lagi sekedar alat untuk membuat anak lekas mengantuk dan tidur lelap.

Bagaimana? Apakah sudah siap menyisipkan pesan moral pada dongeng anak menjelang tidurnya? 

0 komentar:

Post a Comment